Leader as A Coach [In-Class Training]
Dalam organisasi, pemimpin merupakan seseorang yang diharapkan dapat mempengaruhi individu atau kelompok dalam mencapai sasaran organisasi. Tidak hanya itu, seorang pemimpin yang dapat dengan efektif membantu memfasilitasi individu dalam organisasi untuk mencapai sasaran individu, bermanfaat untuk kesuksesan organisasi. Diperlukan peran pemimpin dalam mengembangkan bawahannya, salah satunya lewat metode coaching. Coaching sangat bermanfaat dalam meningkatkan kinerja bukan hanya bagi coachee, namun bagi pemimpin dan juga organisasi. Pelatihan ini mengupas bagaimana setiap pemimpin menjalankan peran sebagai coach bagi bawahannya. Kemudian akan dibahas mengenai apa perbedaan metode coaching dengan metode pengembangan lainnya. Disamping itu, juga akan dipelajari tahapan proses coaching, berikut teknik-teknik coaching yang harus dimiliki agar bisa menjalankan peran sebagai coach yang ideal dalam organisasi. Di pelatihan ini juga peserta memiliki kesempatan untuk melakukan praktek coaching secara langsung dan mendapatkan umpan balik mengenai proses coaching yang dilakukan. Dengan demikian peserta dapat langsung menerapkan proses coaching kepada bawahannya.
Apa tujuan yang akan dicapai
Setelah selesai mengikuti program ini, peserta diharapkan
mampu:
Meningkatkan peran pemimpin dalam meningkatkan kinerja
bawahanMemahami coaching sebagai sebuah pendekatan yang bisa
digunakan pemimpin untuk meningkatkan kinerja bawahanMelakukan proses coaching secara sistematis kepada bawahan
dengan Model GROWMelatih struktur komunikasi dalam coaching, agar proses
coaching berjalan dengan metode yang ideal dan efektifMengaplikasikan teknik-teknik dalam menciptakan proses
coaching yang efektif
Apa Saja yang Dibahas
Peran pemimpin dalam meningkatkan kinerja bawahan
Berbagai pendekatan pengembangan bawahan beserta
masing-masing perbedaannyaCoaching sebagai sebuah pendekatan untuk meningkatkan
kinerja dan mengoptimalkan potensi bawahanCoaching model untuk memastikan proses coaching berjalan dengan struktur yang tepat
Beberapa teknik yang harus dikuasai agar pemimpin mampu melakukan coaching secara efektif
Praktik coaching
Siapa Saja yang Perlu Ikut
Manajer Senior
Manajer
Supervisor
Program Terkait
Managing People for Productivity
High Performance Leadership
Leading with Emotional Intelligence
Strengthening Your Leadership Talent
Effective leadership