Certified Logistic Manager (CLM)|2025-07-22

Certified Logistic Manager (CLM)|202-07-22
Rp 9,500,000.00 9500000.0 IDR
Sales end on 7/21/25, 3:15 PM Asia/Jakarta
Qty

Manajer logistik yang memiliki kompetensi tinggi adalah pilar utama dalam kesuksesan operasional suatu organisasi. Mereka tidak hanya bertanggung jawab atas kelancaran rantai pasok, tetapi juga memainkan peran penting dalam mencapai efisiensi, penurunan biaya, dan kepuasan pelanggan. Organisasi membutuhkan manajer logistik yang tidak hanya memahami aspek internasional, tetapi juga mampu beradaptasi dengan peraturan dan praktik terkini di tingkat nasional.

Certified Logistic Manager (CLM) menjadi jalan terdepan untuk mengembangkan kompetensi manajer logistik. Program ini merujuk pada standar internasional, seperti TLI50410 Diploma of Logistics dari Transport & Logistics Industry Skills Council, Australian Government, dan juga selaras dengan regulasi nasional, seperti Peraturan Presiden No.26 Tahun 2012 tentang Cetak Biru Pengembangan Sistem Logistik Nasional. Dengan demikian, peserta tidak hanya mendapatkan pemahaman mendalam tentang praktik global, tetapi juga relevansi dengan konteks logistik nasional.

Pelatihan CLM mencakup 11 unit kompetensi, mencakup kepemimpinan kelompok logistik, negosiasi dan manajemen kontrak, pemantauan kinerja pemasok logistik, hingga penyusunan dan pengelolaan anggaran. Selain memberikan keterampilan praktis, sertifikasi ini memberikan kepercayaan kepada organisasi bahwa manajer logistik memiliki pengetahuan yang komprehensif

Mengikuti pelatihan dan lulus uji sertifikasi CLM tingkat Nasional dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) adalah langkah strategis dalam meningkatkan daya saing organisasi.

Sertifikasi ini tidak hanya memberikan pengakuan atas keahlian individu, tetapi juga meneguhkan komitmen organisasi terhadap standar tinggi dalam manajemen logistik, menciptakan pondasi yang kokoh untuk pertumbuhan dan sukses jangka panjang.

Topik:

1. Pengantar logistik & transportasi.

2. Analisis dan pengembangan kegiatan logistik & transportasi operasional perusahaan.

3. Memimpin kelompok atau tim kerja logistik & transportasi.

4. Bekerja secara efektif dalam industri logistik & transportasi.

5. Manajemen menjalankan pemeriksaan kendaraan.

6. Memelihara, memonitor dan meningkatkan sistem operasional logistik & transportasi.

7. Mengembangkan business plan logistik & transportasi.

8. Mengembangkan dan memelihara prosedur operasional untuk perusahaan logistik & transportasi.

9. Melakukan negosiasi dan pengelolaan kontrak.

10. Memonitor dan mengevaluasi kinerja pemasok logistik.

11. Menyusun dan mengelola anggaran (Financial Budgeting).

Peserta Pelatihan :

Asisten Manajer, Manajer, Senior Manajer Praktisi bidang rantai pasok/logistik/pergudangan.

Persyaratan Peserta Ujian:

• Pendidikan minimal S1 semua jurusan.

• Peserta pelatihan Manajer logistik dengan melampirkan sertifikat pelatihan terkait.

• Memiliki pengalaman dalam pengelolaan sistem manajemen rantai pasok atau bidang manajemen logistik minimal 3 tahun (dibuktikan dengan surat pengalaman bekerja dari perusahaan).

 


Date & Time
Tuesday
July 22, 2025
Start - 8:00 AM
Friday
July 25, 2025
End - 5:00 PM Asia/Jakarta
Location

PT PUSTAKA BINAMAN PRESSINDO

Gedung Bina Manajemen
Jl. Menteng Raya No. 9 - 19
Kebon Sirih Menteng
JK 10340
Indonesia
+62 21 ­2300313
+6281350005314
customer@ppm-manajemen.ac.id
Get the direction
Organizer

DIVISI PROGRAM PELATIHAN SERTIFIKASI

sertifikasi@ppm-manajemen.ac.id
SHARE

Find out what people see and say about this event, and join the conversation.